WordPress 4.1 Release dengan Feature Keren.

Hadie Danker
WordPress 4.1 Release dengan Feature Keren. Icon

 

Dilansir dari halaman situs berita Resmi WordPress.org, bahwa WordPress 4.1 telah di rilis dengan di beri nama Dinah. Penamaan Dinah di ambil dari Nama seorang musisi Jaz yang bernama Dinah Washington. Pada update kali ini, WordPress lebih menekankan pada aspek sisi UI backend khusus nya pada bagian Writing.

User Interface Bagian Writing
Via WordPress.org

 

Di bagian Front End, seperti tahun2 sebelumnya WordPress Selalu merelease theme default dan kali ini WordPress merelease theme Twenty Fifteen, design yang Elegant, responsive dan Clean tentunya. Dipadu dengan menggunakan Google Font “Moto”.

Selain itu, WordPress juga menambah feature keren lainya, seperti auto embed dari Vine dan beberapa feature lain di antaranya:

  • Penambahan Jumlah Bahasa
  • Logout EveryWhere.
  • Plugin Recommendation

Untuk lebih lanjutnya anda bisa baca di press release resmi WordPress.org  atau download langsung di sini